Friday 15 February 2013

keindahan alam


KEINDAHAN ALAM
By: Fina Idamatussilmi
Keindahan alam merupakan Karunia Tuhan yang harus kita syukuri. Alam memberikan kita tempat untuk hidup, untuk belajar, bekerja, istirahat, dan segala aktifitas kita terjadi di dalamnya. Alam yang indah dan sejuk memberikan kesan tersendiri di hati kita. Apalagi, keindahan alam itu dilapisi oleh tanah yang subur, dihiasi dengan pepohonan yang rindang. Kita berkewajiban untuk menjaganya agar selalu terlihat mempesona.
Pohon yang segar apabila tertanam di pinggiran jalan, akan terasa lebih sejuk apabila dibandingkan dengan jalan tanpa pepohonan di tepinya. Karena, pohon tersebut memberikan kita oksigen. Dan kita sangat memerlukan hal itu, untuk bernafas. Bayangkan, apabila di sekitar kita tak ada pepohonan satupun! Gersang, dan semua orang akan mati. Oksigen yang segar sangat berperan dalam kesehatan.
Jika dibandingkan, jaman sekarang dengan dahulu, sudah sangat berbeda. Dulunya, di sekeliling kita banyak sekali tertanam pepohonan, terutama di daerah pedesaan. Namun, sekarang jumlah pepohonan itu sudah menurun. Hal ini terjadi karena beberapa penyebab, diantaranya: kebakaran hutan, penebangan pohon yang tidak bertanggung jawab, dan kebutuhan manusia lain yang menyebabkan rusaknya alam. Seharusnya, kita harus bisa memberikan yang terbaik untuk alam, karena alam telah memberikan kita udara yang segar dan bersih.

       
Alangkah baiknya apabila kita merawat alam. Kita dapat melakukan banyak hal, untuk kegiatan ini. Tidak susah kok. Langkah-langkah kecil  yang dapat memperbaiki alam ini menjadi sangat berarti, seperti membuang sampah pada tempatnya. Ini dapat mencegah timbulnya bencana alam, di samping itu kita pun lebih nyaman untuk berada di lingkungan yang bersih. Menanam tanaman di halaman yang kosong,  seperti halaman rumah. Kegiatan ini dapat mempercantik halaman rumah dengan daun dari tanaman yang segar.
Sekian dulu ya, semoga bisa bermanfaat untuk penghijauan bumi mulai sekarang, ayo kita bersama menghijaukan bumi!